Artikel ini akan menunjukkan cara membeli bitcoin di Indodax, Tokocrypto dan Zipmex. Artikel ini akan merinci langkah demi langkah agar Kamu bisa langsung membeli bitcoin pertama hanya dengan menggunakan HP.
Ketentuan Untuk Membeli Bitcoin di Indodax, Tokocrypto dan Zipmex
- Membutuhkan akun di Indodax Tokocrypto, atau Zimpmex, jika Kamu belum mempunyai akun di maka kamu harus membuat akun di salah satu crypto exchange tersebut terlebih dahulu.
- Setelah selesain membuat akun kamu harus melakukan verifikasi identitas Kamu (KYC) dan aktifkan keamanan 2FA + SMS.
- Mempunyai rekening bank di bank manapun di Indonesia
3 Cara Membeli Bitcoin di Indodax, Tokocrypto dan Zipmex Untuk Pemula
Indodax, Tokocrypto dan Zipmex merupakan crypto exchange terbaik dan terpercaya yang ada di Indonesia. Ketiga crypto exchange tersebut sudah terdaftar resmi di BAPPEBTI, sehingga kamu tidak perlu meragukan ketiga platform tersebut untuk memulai investasi bitcoin.
Baca juga : Bagaimana Cara Investasi Bitcoin Untuk Pemula?
Untuk cara membeli bitcoin di Indodax, Tokocrypto dan Zipmex langkahnya adalah sebagai berikut :
Cara Beli Bitcoin di Indodax
Berikut ini adalah cara beli bitcoin dan koin crypto lainnya di Indodax yang perlu kamu ikuti langkah-langkahnya :
- Langkah pertama pastikan kamu sudah download dan instal aplikasi Indodax di HP dan kamu juga sudah memiliki akun di Indodax yang sudah terverifikasi KYC.
- Langkah kedua silahkan kamu masuk ke menu Marketplace, lalu silahkan kamu lihat daftar aset kripto yang ada di menu Marketplace. Jika kamu ingin membeli bitcoin maka kamu silahkan pilih Bitcoin.
- Selanjutnya kamu silahkan pilih bagian Order Type dan kamu bisa pilih Market Instance atau Limit. Jika kamu pilih Market Instance maka kamu akan membeli Bitcoin dengan harga terendah pada saat kamu akan melakukan pembelian. Dan dengan menggunakan Market Instance kenakan biaya pembelian sebesar 0,3 persen. Jika kamu memilih Limit, maka bisa memasukan harga Bitcoin yang ingin kamu beli sesuai analisa yang telah kamu lakukan.
- Kemudian silahkan kamu masukan harga bitcoin yang ingin kamu beli, dengan memilih Market Instance atau Limit, lalu kamu klik Beli Bitcoin.
- Selanjutnya kamu tinggal pilih Place Order untuk melakukan konfirmasi pembelian Bitcoin sesuai dengan harga yang kamu inginkan.
Baca juga : 4 Cara Mendapatkan Bitcoin Gratis Melalui Cloud Mining
Cara Beli Bitcoin di Tokocrypto
Jika kamu membuat akun trading di aplikasi tokocrypto maka kamu bisa ikuti langkah-langkah beli bitcoin di tokocrypto berikut :
- Langkah pertama kamu unduh, instal dan daftar akun di apliasi TokoCrypto dan kamu juga harus selesaikan proses verifikasi KYC.
- Selanjutnya jika semua tahap awal pendaftaran akun dan KYC selesai dilakukan, kamu tinggal masuk ke menu Dompet.
- Berikutnya kamu silahkan pilih Setoran, lalu kamu silahkan pilih IDR dan Transfer melalui Virtual Account bank yang kamu miliki.
- Jika kamu sudah melakukan transfer melalui Virtual Account, lalu kamu bisa cek status pembayaran sampai statusnya berubah jadi Sukses.
- Jika proses Deposit telah berhasil, kamu silahkan masuk ke halaman Dompet dan kamu pilih Saldo.
- Selanjutnya di bagian Saldo, uang yang telah kamu setorkan akan menajadi saldo BIDR atau Binance IDR.
- Kemudian, jika kamu ingin membeli Bitcoin/BTC maka kamu bisa mengkonversikan BIDR yang kamu miliki ke BTC dengan masuk ke halaman Perkukaran.
- Setelah itu, kamu tinggal klik BTC/BIDR di bagian halaman Pertukuran, lalu kamu scroll ke bawah sampai ada bagian Perdagangan.
- Langkah selanjutnya silahkan kamu tuliskan nominal BTC yang ingin kamu beli pada kolom Total BIDR dengan memasukan nominal dalam rupiah.
Cara Membeli Bitcoin di Zipmex
Selain menggunakan aplikasi Indodax atau Tokocrypto kamu juga bisa mempertimbangkan menggunakan Zimpex. Karena platform crypto exchange Zipmex juga merupakan yang terbaik dan terpercaya di Indonesia. Langkah-langkah membeli bitcoin di Zipmex adalah sebagai berikut :
- Langkah pertama silahkan kamu daftar akun dan lakukan verfikasi KYC aku Zipmex.
- Langkah kedua silahkan kamu lakukan deposit ke Zipmex dengan menggunakan metode transfer bank dengan minimal transfer Rp 50 ribu.
- Jika kamu sudah melakukan deposit, silahkan kamu pilih BTC di market aplikasi Zipmex dan silahkan kamu klik tombol Buy/Beli, lalu kamu pilih tipe order dan masukan nominal untuk membeli BTC.
Jadi itulah cara membeli bitcoin di Indodax, Tokocrypto dan Zipmex, semoga bermanfaat.
Hobi menulis artikel dengan topik-topik menarik dan bermanfaat untuk dibagikan ke banyak orang.