6 Cara Membuat Aplikasi di Android Tanpa Perlu Coding Gratis

Diposting pada

Saat Kamu ingin mendesain aplikasi untuk iOS atau Android, ada banyak platform pembuat aplikasi gratis yang bagus untuk kamu gunakan. Apalagi cara membuat aplikasi di android tanpa perlu coding ini bisa kamu gunakan secara gratis.

Cara Membuat Aplikasi di Android Tanpa Perlu Coding

Jadi baik kamu adalah seorang yang belum berpengalaman dalam bahasa pemprograman untuk membuat aplikasi atau sudah berpengalaman. Kamu bisa membuat aplikasi dengan mudah melalui beberapa platform pembuat aplikasi di bawah ini.

1. Swing2App

Swing2App

Cara membuat aplikasi di Android yang pertama kami rekomendasikan adalah menggunakan bantuan platform Swing2App.

Swing2App merupakan salah satu platform pembuat aplikasi terbaik yang memungkinkan Kamu membuat berbagai aplikasi kreatif untuk android dan iOS. Platform ini akan membantu Kamu menangani semua aspek manajemen keanggotaan dan pembuatan notifikasi push pada sebuah aplikasi dengan mudah.

Swing2app merupakan platform pembuatan aplikasi terbesar di Korea yang memungkinkan Kamu membuat aplikasi, menguji aplikasi, memperbaiki bug, dan bahkan mengunduh APK dengan cepat dan mudah tanpa perlu keahlian coding atau pengetahuan pemrograman aplikasi.

Swing2App bahkan memungkinkan Kamu untuk mempublikasi aplikasi Kamu langsung ke App Store dan Google Play. Jadi kamu bisa langsung memverifikasi penggunaan aplikasi dan juga mengiklankan aplikasi tersebut. Sehingga bisa memembantu Kamu menarik perhatian pelanggan dan mengembangkan bisnis kamu melalui sebuah aplikasi.

2. Buildfire

Buildfire

Cara membuat aplikasi di Android selanjutnya yang mudah dan praktis bisa memanfaatkan platform bernama Buildfire. Buildfire merupakan platform pembuat aplikasi yang sepenuhnya bisa digunakan 100% gratis.

Platform pembuat aplikasi ini memiliki antarmuka yang sederhana, dan intuitif untuk membuat aplikasi Android dan iOS berbasis web. Buildfire mudah digunakan karena memiliki antarmuka pengguna drag and drop untuk proses pembuatan aplikasi. Dan platform Buildfire saat ini sudah mendukung lebih dari 10.000 aplikasi.

3. NativeScript

NativeScript

NativeScript merupakan salah satu framework open source terbaik untuk mengembangkan aplikasi iOS dan Android dengan menggunakan JavaScript, Angular, Vue.js, dan TypeScript.

Platform ini menyediakan berbagai layanan profesional, seperti dukungan arsitektur, pelatihan langsung, pemecahan masalah, desain dan pengembangan aplikasi serta analisis kinerja.

Fitur unggulan dari nativescript telah dilengkapi dengan seperangkat tools lintas platform yang lengkap  untuk membangun aplikasi iOS dan Android dengan cepat. Tersedia tools desain Pembuat Tema NativeScript yang bisa membantu menyesuaikan tema bawaan secara visual. Nativescript sudah support sistem pembuatan prototipe berbasis CSS.

4. AppsGeyser

AppsGeyser

AppsGeyser merupakan platform yang bisa membantu Kamu membangun dan mengembangkan aplikasi secara gratis. Sehingga ketika kamu mencari cara membuat aplikasi di Android gratis terbaik kamu tidak boleh melewatkan untuk menggunakan AppsGeyser.

Di AppsGeyser terdapat lebih dari 50 template aplikasi pra-desain yang bisa Kamu pilih. Dengan menggunakan Appsgeyser maka bisa membantu kamu dengan mudah menemukan ide untuk pembuatan aplikasi.

Keunggulan luar biasa dari AppsGeyser ini yaitu mempunyai fitur dukungan pratinjau desain aplikasi. Sehingga bisa membantu Kamu memvisualisasikan bagaimana tampilan aplikasi kamu nantinya digunakan dari sudut pandang pengguna. Kamu tidak perlu membayar paket atau biaya apa pun saat menggunakan AppsGeyser. Namun, AppsGeyser akan memungut 50% biaya dari pendapatkan yang Kamu peroleh dari aplikasi yang kamu buat.

5. APPyet

APPyet

Appyet adalah cara membuat aplikasi di android yang mudah kamu lakukan tanpa perlu melakukan coding. Di appyet kamu bisa membuat berbagai aplikasi android dengan mudah dan gratis. Walaupun disini kamu bisa membuat aplikasi secara gratis, tetapi kamu juga tetap bisa membuat aplikasi dengan tampilan yang profesional dalam waktu yang singat.

Appyet sering digunakan banyak pemilik website untuk bisa membuat aplikasi berbasis web secara instan, mudah dan gratis.

6. Appsbar

Appsbar

Selain itu, cara membuat aplikasi di android mudah lainnya yang bisa kamu coba adalah dengan memanfaatkan website Appsbar. Di Appsbar kamu juga bisa membuat aplikasi android berbasis web secara gratis. Disini sebelum kamu mempublikasikan aplikasi yang kamu buat kamu bisa melihat preview aplikasi terlebih dahulu. Sehingga kamu bisa menyesuaikan perbaikan fitur dan fungsi jika ada yang kurang atau masih error.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *