Makanan khas Indonesia yang satu ini sangat terkenal dari sabang sampai marauke, siapa yang tidak kenal baksa. Makanan yang khas dengan bentuknya yang bulat dan enak serta gurih memang 90% sesuai dengan lidah orang Indonesia. Namun, saat ini seiring perkembangan model pengolahan dan peyajian masakan bakso diolah menjadi beberapa macam misalkan bakso tusuk, bakso urat, bakso bakar, bakso goreng, bakso kuah yang biasa dicampur dengan mie dan beberapa campuran lainya seperti siomay misalnya.
Kendati demikian tenarnya jenis makanan yang satu ini, tidak semua orang bisa membuatnya apalagi dengan cita rasa khas yang mampu menggoyangkan lidah. Nah, dalam artikel resep kali ini kami akan khusus bagikan kepada anda cara membuat bakso simple dan mudah yang bisa anda buat dimana saja asalkan bahan bahanya lengkap. Apa saja bahan dalam membuat bakso yang enak ? Yuk simak dibawah ini.
Resep/Bahan :
- Daging sapi halud 250 gram
- Tepung tapioka 50 gram
- Bawang putih goreng satu sdm
- Merica bubuk setengah SDT
- Dua SDM Bawang merah goreng
- Untuk merebus bakso gunakan air dua liter
- Es batu yang dihancurkan
- Garam satu SDT
Cara Membuat Bakso :
- Siapkan alat blender. lalu masukan daging sapi giling, bawang, tepung kanji merica, tepung kanji, juga garam. lalu blender bahan bahan tersebut agar halus dan menjadi adonan yang benar benar menyatu.
- Jika adoanan susah untuk dibentuk, masukkan ice batu yang sudah disiapkan
- Kemudian masak air sampai bergejolah alias mendidih.
- Buat adonan bakso menjadi berbentuk bulat kecil, atau ukurannya disesuaikan selera masing masing.
- Untuk membuat pentol bulat, yaitu dengan menggenggam adonan kemudian ditekan hingga muncul di antara ibu jari dan jari telunjuk.
- Abil adonan bulat yang muncul menggunakan sendok, kemudian masukkan bola lezat kedalam air yang mendidih. lakukan sampai adonan si bola daging habis
- Lalu tunggu sampai bakso mengapung, tandanya sudah matang. maka dari itu angkat dan tiriskan
Dari beberapa langkah sederhana anda sudah bisa mmebuat bakso sendiri dengan mudah. Namun memang terkadang masalah kualitas rasa tidak bisa sama dengan yang dijual di samping jalanan. Hal itu dikarenakan mungkin ada bebrapa resep andalan mereka yang tidak anda ketahui. Semoga ulasan singkat cara membuat bakso kali ini bisa mengobati rasa penasaran anda akan jenis makanan yang satu ini.