Langkah-Langkah Cek IMEI iPhone Resmi iBox Termudah

Diposting pada

Diakui.com – Ada banyak cara untuk mengecek apakah iPhone kamu beli asli atau tidak, atau mengetahui apakah kamu membeli iPhone resmi atau ilegal. Salah satu cara yang paling umum untuk mengetahuinya adalah dengan cek IMEI iPhone resmi iBox. Selain dengan menggunakan cara cek iMEI, masih ada beberapa cara lain agar kamu bisa mengetahui keaslian iPhone dan mengetahui apakah iPhone tersebur resmi atau ilegal.

Cek IMEI iPhone resmi iBox sangat penting dan wajib untuk dilakukan. Karena iPhone yang dijual di pasaran di Indonesia saat ini ada banyak iPhone ilegal dan juga iPhone HDC. Sehingga konsumen harus benar-benar teliti agar tidak tertipu membeli iPhone ilegal atau iPhone palsu.

Perlu kamu ketahui setiap perangkat iOS, termasuk iPhone akan memiliki kode IMEI berbeda-beda sehingga Kamu bisa memeriksa masa garansi dan mengetahui apakah iPhone tersebut asli atau palsu. Karena itu, pada artikel ini, kami akan memandu Kamu mengetahui cara cek IMEI iPhone dan perangkat APPLE lainnya yang paling akurat .

Manfaat Cek IMEI iPhone Resmi iBox

IMEI (International Mobile Equipment Identity) atau nomor unik identifikasi sebuah perangkat. Nomor IMEI ini biasanya berisi kode produksi yang membedakan perangkat satu dengan perangkat lainnya. IMEI umumnya akan terdiri dari 16 digit angka unik di semua perangkat seluler, termasuk di iPhone.

Ada beberapa manfaat cek IMEI iPhone resmi iBox yang perlu kamu ketahui :

  • Membantu kamu untuk mengetahui apakah iPhone yang kamu beli palsu atau tidak.
  • Mengetahui apakah iPhone yang kamu beli adalah iPhone resmi dijual di Indonesia atau ilegal dari luar negeri.
  • Kamu bisa mengetahui tanggal produksi dan masa garansi iPhone
  • IMEI iPhone bisa dimanfaatkan kamu untuk melacak perangkat iPhone yang dicuri atau hilang
  • Kamu bisa memblokir iPhone yang hilang atau dicuri menggunakan nomor IMEI

Jadi sangat cek imei iPhone resmi iBox sangat penting bukan? Oleh karena itu, untuk bisa cek IMEI iPhone kamu bisa menerapkan beberapa langkah yang kami jelaskan dibawah ini.

Cek IMEI iPhone Resmi iBox Lengkap Step By Stepnya

Cek IMEI iPhone resmi iBox wajib untuk dilakukan, dan sebelum kamu mengecek IMEI iPhone apakah asli atau palsu. Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah mengecek nomor IMEI iPhone, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengetahui IMEI iPhone.

Cara Cek IMEI iPhone Melalui Menu Pengaturan

Cara Cek IMEI iPhone Melalui Menu Pengaturan

Untuk kamu yang merupakan pengguna iPhone, untuk cek IMEI iPhone kamu bisa menggunakan beberapa metode berbeda. Dan salah satu cara cek IMEI iPhone mudah adalah melalui menu Pengaturan iPhone. Berikut ini adalah cara cek IMEI iPhone melalui menu pengaturan :

  1. Nomor IMEI iPhone sangat penting untuk kamu ketahui, jadi untuk bisa mendapatkan nomor IMEI iPhone. Langkah pertama kamu Buka iPhone Kamu miliki dan kamu mengakses bagian Pengaturan/Settings.
  2. Setelah mengakses Pengaturan/Settings, kamu pilih General (Pengaturan Umum).
  3. Selanjutnya, tepat di atas bilah Menu akan muncul bagian bernama Tentang (About), klik pada bagian tersebut untuk melihat semua informasi tentang iPhone yang kamu miliki Kamu.
  4. Ada banyak parameter informasi di halaman About tetapi Kamu silahkan cari dan fokuskan pada nomor IMEI.  Silahkan catat atau simpan nomor IMEI iPhone dan kamu bisa keluar dari menu Pengaturan.

Sebenarnya nomor Seri serta Model yang tercantum di halaman About ini juga bisa memberi tahu kamu banyak hal. Termasuk bisa membantu Kamu memeriksa iPhone kamu asli atau tidak. Tetapi dalam artikel kali ini kita hanya perlu menggunakan IMEI untuk cek IMEI iPhone resmi iBox.

Anda juga bisa membaca artikel refrensi kami mengenai Cara Kunci Aplikasi di iPhone Paling Mudah disini.

Cara Cek IMEI iPhone Menggunakan Kode Dial

Cara Cek IMEI iPhone Menggunakan Kode Dial

Ada cara lain yang lebih cepat untuk membantu Kamu cek IMEI iphone yaitu dengan menggunakan kode dial. Langkah-langkah mendapatkan IMEI iPhone menggunakan kode dial adalah sebagai berikut :

  1. Buka iPhone dan silahkan masuk ke menu Panggilan
  2. Silahkan kamu ketikan kode dial *#06# dan tekan Call/OK
  3. Maka layar akan menampilkan nomor IMEI iPhone yang kamu miliki, silahkan kamu bisa catat nomor IMEI tersebut

Cara Cek IMEI iPhone di SIM Tray

Cara Cek IMEI iPhone di SIM Tray

Untuk mengetahui nomor IMEI iPhone lainnya kamu bisa dapatkan dari SIM Tray yang ada di HP iPhone yang kamu miliki. Silahkan kamu gunakan SIM Card Ijector untuk membuka SIM Tray yang ada di iPhone kamu miliki.

Lepaskanlah SIM Tray, dan kamu nantinya akan bisa menemukan Nomor IMEI yang ada di SIM Tray tersebut. Jika di SIM tray tersebut terdapat nomor IMEI, ada kemungkinan besar iPhone yang kamu gunakan adalah iPhone asli.

Cara Cek IMEI iPhone pada Dus Box iPhone

Cara Cek IMEI iPhone pada Dus Box iPhone

Ketika kamu membeli iPhone, pastinya kamu akan mendapatkan dus box. Di dus box iPhone yang telah kamu beli biasanya akan terdapat nomor IMEI.

Kamu bisa cocokan nomor IMEI di dus dengan yang telah kamu dapatkan dari cara cek IMEI iPhone dengan beberapa langkah di atas. Jika nomor IMEI sama maka iPhone yang kamu gunakan bisa dipastikan adalah iPhone asli.

Langkah-Langkah Cek IMEI iPhone Resmi iBox

Cek IMEI iPhone Resmi iBox
Cek IMEI iPhone Resmi iBox

Untuk langkah terakhir setelah kamu mengetahui nomor IMEI menggunakan beberapa metode di atas. Silahkan kamu ikuti langkah-langkah cek IMEI iPhone Resmi iBox menggunakan langkah berikut ini :

  1. Pertama kamu buka browser dan silahkan kunjungi website Disini
  2. Silahkan kamu masukkan nomor IMEI yang telah kamu dapatkan dari metode dijelaskan di atas dan masukan kode keamanan/chapta lalu pilih Continue
  3. Tunggu beberapa saat, maka website akan menampilkan seluruh informasi perangkan iPhone yang kamu miliki. Kamu bisa mengetahui apakah iPhone kamu miliki resmi, asli atau tidak dan masih dalam masa garansi atau tidak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *