Manfaat Rebung
Seringkali dikonsumsi dengan cara diolah menjadi sayuran, Rebung merupakan bambu muda atau tunas yang biasa kita olah menjadi sebuah makanan yang bercita rasa tinggi. Rasanya yang gurih dan lezat membuat sebagian orang menyukai makanan ini. Di Indonesia, rebung dapat dengan mudah kita jumpai terutama di pulau jawa. Dalam istilah Inggris tanaman ini dikenal dengan sebuta bamboo shoot, dan pemanfaatan rebung sebagai bahan masakan sudah diterapkan sejak zaman dahulu hingga sekarang.
Kita mengetahui bahwa rebung dapat dimakan, namun terkadang kita tidak mengetahui apa saja yang terkandung didalam rebung. Rebung memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga makanan ini cocok bagi anda yang sedang menjalani diet alami. Dalam porsi yang sama antara rebung dengan beras merah terkandung serat 1,2 gram serat lebih besar dibandingkan beras merah. Makanan yang banyak mengandung serat ini sangat baik untuk membantu proses pencernaan seperti masalah sembelit dan mencegah kardiovaskular.
Selain serat, rebung juga mengandung beberapa unsur mineral seperti kalsium, kalium, mangan, seng dan zat besi. Perbandingannya adalah dalam satu cangkir irisan rebung terdapat kandungan kalium 1,5 kali lebih besar dibandingkan dengan kalium yang dimiliki pisang. Kalium ini dibutuhkan oleh tubuh untuk menggerakkan otot dan menjaga tekanan darah. Jadi bagi anda yang suka mengkonsumsi rebung, makanan ini dapat menghindarkan anda dari tekanan darah tinggi atau hipertensi.
Beberapa Manfaat Rebung Bagi Kesehatan yang dapat kita peroleh dari mengkonsumsi rebung ini diantaranya adalah :
Menurunkan Kolesterol
Pada 100 gram rebung terkandung gula sebesar 2.5 gram dan lemak tak jenuh yang terkandung sebanyak 0.49 gram. Dengan mengetahui hal tersebut tentunya dapat kita simpulkan bahwa mengkonsumsi rebung dapat mengurangi kadar kolesterol darah yang dapat memicu penyakit jantung dan stroke.
Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Tentunya setiap orang ingin memiliki tubuh yang kuat dan tidak rentan terhadap peyakit. Hal tersebut dapat anda lakukan dengan mengkonsumsi rebung sebagai sumber vitamin A, vitamin E dan vitamin B6. Bukan hanya itu, kandungan lain seperti kalsium, kalium, mangan, zat besi dan magnesium merupakan sumber nutrisi yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Melancarkan Siklus Menstruasi
Hal yang biasa terjadi pada wanita adalah siklus menstruasi yang tidak teratur. Hal ini tentunya dapat mengganggu kesehatan anda dan untuk mengatasi hal tersebut, anda dapat mengkonsumsi rebung. Rebung merupakan bahan alami yang dapat membantu memperlancar siklus menstruasi dan mengurangi rasa nyeri ketika menstruasi.
Mengobati Bisul
Jika anda memiliki penyakit bisul, dengan menggunakan rebung ini anda dapat mengatasi masalah tersebut. Rebung memiliki sifat anti inflamasi atau anti peradangan yang dapat mencegah dan mengobati penyebab timbulnya bisul. Hal lain yang dapat anda peroleh dari rebung yaitu dapat menyembuhkan luka.
Mengobati Masalah Pernapasan
Masalah pernapasan kerap mengganggu aktifitas kita seperti hidung tersumbat dan pilek. Jika dengan obat anda tidak bisa mengatasi masalah tersebut, cobalah anda dengan mengkonsumsi rebung. Rebung memiliki kandungan protein dan asam amino tinggi yang dapat mengatasi maslaah pernapasan.
Mencegah Penyakit Kanker
Penyakit kanker merupakan penyakit berbahaya yang kapan saja dapat menyerang siapa saja. Untuk itu sebelum anda terkena penyakit kanker sebaiknya anda menghindari penyakit tersebut. Cara melakukan pencegahan terhadap penyakit kanker salah satunya dengan mengkonsumsi rebung. Rebung memiliki kandungan serat yang sangat tinggi bahkan melebihi serat yang dimiliki pada buah pisang. Serat yang tinggi akan membuat kita terhindar dari penyakit kanker dan jika rebung kita konsumsi setiap hari maka dapat membersihkan zat-zat pemicu timbulnya kanker didalam usus.
Sekarang tentunya anda sudah tahu dan paham akan Manfaat Rebung Bagi Kesehatan. Nah, mulai sekarang cobalah anda untuk rajin mengkonsumsi makanan yang satu ini. Selain memiliki cita rasa yang khas, rebung juga memiliki manfaat yang bagus bagi kesehatan tubuh. Sekian dan Terimakasih.